Breaking News

Friday, September 8, 2017

Begini Pemandangan Saat 2 Juta Muslim Dunia Padati Arafah


Kala umat muslim Indonesia tengah khusyuk menjalankan ibadah, saat itu pula dua juta umat muslim yang melaksanakan ibadah haji sedang melakukan wukuf di Padang Arafah, Mekkah, Arab Saudi.

Sebuah pemandangan menakjubkan yang diambil dari helikopter menunjukkan luar biasanya umat muslim yang memadati Padang Arafah. DetikCOM

Momentum berkumpulnya umat islam dari seluruh dunia di padang Arafah ini merupakan rangkaian acara ibadah haji untuk memperingati dimana Allah menguji iman nabi Ibrahim untuk mengorbankan anaknya Ismail disembelih, dan akhirnya digantikan oleh seekor kambing.

Di tempat ini pula rangkaian ibadah haji berakhir atau yang dikenal dengan istilah haji Wada dimana Nabi Muhammad menutup ibadah haji terakhirnya dengan menyampaikan khotbah terakhirnya.

Sebelum melakukan ibadah wukuf di Arafah, malam sebelumnya para jemaah haji terlebih dahulu menginap di sebuah perkemahan di sekitar bukit, lalu usai menjalani salat subuh, para jamaah berbondong-bondong memasuki padang Arafah sebelum fajar saat pasukan keamanan mengatur lalu lintas.

Dari jutaan jemaah terlihat memang beberapa di antaranya menggunakan payung demi melindungi diri dari sinar matahari yang mendekati 40 derajat celcius. Namun tidak merusak pemandangan luar biasa dimana momentum umat Islam dari seluruh dunia duduk berdampingan, bahkan tak sedikit yang saling menangis haru.

Beberapa kebanyakan jemaah memanjatkan doa untuk kedamaian masing-masing di negara yang kebanyakan tengah dilanda konflik seperti halnya Suriah, Nigeria.

"Kami meminta Tuhan untuk melindungi suriah beserta rakyatnya, mengembalikan keadaan seperti sebelumnya, " ujar Awfa Nejm, penduduk desa dekat Homs. DetikCOM

Tak mau ketinggalan Amin Mohammed (27), juga ikut berdoa demi kedamaian negaranya, di Nigeria.

Dari 2 juta jamaah haji, kebanyakan berasal dari luar Arab Saudi yang hadir untuk menjalankan ibadah yang dilakukan selama lima hari tersebut.

No comments:

Post a Comment

Adbox