Breaking News

Saturday, August 26, 2017

Anak-Anak Antusias Ikuti Pesantren Kilat di KBRI Seoul


Anak-anak warga negara Indonesa (WNI) mengikuti kegiatan pesantren kilat di Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Seoul, seperti disampaikan dalam keterangan pers dari KBRI Seoul yang diterima di Jakarta, Senin. DetikCOM

Pesantren kilat itu diadakan atas kerja sama antara KBRI Seoul dengan Rumah Muslimah Indonesia di Korea Selatan (Rumaisa School), dan sebagai bagian dari program kegiatan KBRI selama bulan Ramadhan 1438 Hijriah.

Pesantren kilat di KBRI Seoul itu diikuti oleh sekitar 30 anak-anak Indonesia berusia dua tahun ke atas.

Warga Indonesia yang tinggal di Seoul menyambut positif kegiatan pesantren kilat tersebut karena memungkinkan anak-anak muslim Indonesia di Korea Selatan tetap belajar agama Islam, khususnya selama masa Ramadhan.

Pesantren kilat dengan tema "Ramadhan Bertualang, Ramadhan Berbagi" itu mengajak anak-anak untuk belajar Iqra, Asmaul Husna dan cerita Islam dengan cara yang menyenangkan, yaitu melalui kegiatan seni dan permainan.

Antara melansir, selain pesantren kilat untuk anak-anak, pada saat yang bersamaan juga dilaksanakan kajian Islam yang diikuti oleh ibu-ibu muslimah Indonesia di Seoul. DetikCOM

Selama bulan Ramadhan tahun ini, KBRI Seoul menyelenggarakan sejumlah kegiatan yang melibatkan WNI di Korea Selatan, seperti buka bersama setiap sabtu, shalat tarawih, pengajian untuk anak-anak dan ibu-ibu.

Baca Juga : ASLIKARTU. AGEN POKER DAN BANDAR SAKONG TERPERCAYA UNTUK ANDA

No comments:

Post a Comment

Adbox